Krisis Dalam Huruf Cina

Orang Cina menggunakan dua sapuan kuas untuk menulis kata ‘krisis’. Satu untuk kata ‘bahaya’ dan yang satu lagi untuk ‘kesempatan’. Dalam menghadapi suatu krisis, sadarlah akan bahaya yang ada, tapi jangan tutup mata terhadap kesempatan yang terbuka. ~John F. Kennedy.

Kamis, 18 Maret 2010

Kita Harus Kuat

Ada pepatah yang mengatakan Life is never aeasy, you need to fight very hard. Hidup ini tak pernah berjalan mudah, anda harus berjuang dengan sangat keras.

Setiap pagi setelah bangun pagi, saya selalu mengamati orang-orang yang bekerja dengan keras untuk menghidupi keluarganya. Setiap pagi seorang Ibu harus menyiapkan jajanannya di sekolah. Seorang anak kecil menjajahkan kuenya di jalanan. Seorang SPG memutar otak sedemikian rupa untuk meyakinkan pelanggannya. Beberapa perjuangan keras hanya mempunyai satu tujuan yakni, Bertahan hidup.

Untuk mencapai kesuksesan, seseorang tentu harus melewati beberapa fase yakni, fase menghadapi perjuangan yang berat. Kita semua harus menjadi tangguh sebelum kita meraih suatu keberhasilan. Mereka yang mempunyai keteguhan hati dan ketangguhan kuat dalam hidup, pasti mampu melewati masa-masi yang sulit.

Kita mungkin pernah atau sedang menghadapi permasalahan. Mungkin kesulitan keuangan, sering mengalami kegagalan, mengalami musibah, mengalami ketidakharmonisan dalam berhungan dengan orang lain. Ingatlah bahwa semuanya di atas merupakan bagian dari proses hidup. Sering kali kita mengalami keberhasilan. Dan ada kalanya kita diajak untuk berpikir lalu memperbaharui diri secara lebih positif di dalam menghadapi berbagai tantangan hidup.

Kita harus menjadi kuat. "Be strong" . Apabila kita mengalami keberhasilan, ketangguhan kita tidak dapat diuji. Ketika kita berhadapan dengan ketakberdayaan, di situlah ketangguhan/kekuatan hati seseorang sedang di uji. Sanggupkan kita menghadapi tantangan tersebut?? Cukup kuatkah/tangguhkah kita mencapai puncak keberhasilan? Permasalahn dalam hidup merupakan kerikil-kerikil yang harus kita injak dan lalui dalam perjalanani hidup kita. hal tersebut merupakan latihan bagi kita agar lebih kuat dalam mengatasi tantangan yang lebih besar lagi dan dengan demikian semakin besar juga pencapaian kita.

Kita semua mengakui bahwa Ini bukanlah perkara yang mudah, apa lagi bagi kita sebagian yang sedang mengalami. Kita semua pasti mengalami kebingun gan ketika menghadapi kerikil-kerikil yang sedemikian banyak menghiasi kehidupan kita. Tetapi disini kita di hadapkan pada dua karakter dan kita harus memilih salah satu. Keduanya adalah Lemah dan Kuat. Apabila kita memilih yang lemah dan kita menyerah lalu menyalahkan dunia ini bahwa Tidak adil.. Namun bila kita memilih yang Kuat, Saat itu justru akan menjadi momentum untuk melakukan reformasi diri lalu melakukan terobosan baru, dengan demikian kita akan berhasil melewati kerikil kehidupan..

Kuat adalah, ketika kita tergelincir lalu terjatuh, namun kita mampu dan mau meneruskan perjalanannya kembali. Motifasi dari orang lain hanya sebagai pendorong agar menjadi pribadi yang kuat, namun kita sendirilah yang dapat menentukan apakah kita ingin/mau menjadi kuat atau tidak.....

Selamat membaca, Semoga bermanfaaat...........

Tidak ada komentar: